BMW : LAGU BICARA  M2 SIAP  BERKARYA BANGUN MALUKU TERCINTA

BMW : LAGU BICARA M2 SIAP BERKARYA BANGUN MALUKU TERCINTA

Ambon,MalukuBersatu.Com,-Menghadiri silaturahmi lebaran dihari kedua Bung Michael Wattimena ,(BMW) dikediaman Gubernur Maluku Murad Ismail pada Kamis (11/04/24)  memberikan masyarakat Maluku ada dalam suatu pertanyaan besar. Menyikapi semuanya itu pada Jumaat ,(13/04/24) BMW sampaikan pernyataan sikap di Imperial Resto.  Dengan penuh santun tokoh muda Maluku itu kepada wartawan menuturkan.

img-1712971048.jpg

Jujur Beta katakan siap berpasangan dengan Gubernur Maluku Murad Ismail sebagai petahana,  yang kini siap bertarung  pada Pemilihan Gubernur Maluku November 2024 mendatang. Sebutnya  luangkan  waktu  bersilaturahmi lebaran  hari kedua dikediaman  Gubernur Maluku karena beliau kepala daerah provinsi Maluku. Itu  sesuatu  yang sah dan wajar-wajar saja, karena sebagai warga Maluku yang baik.

img-1712971482.jpg

Dikesempatan itu kami ada dalam suasana  kekeluargaan penuh humanis, Beta mendengarkan kidung pujian yang dibawakan Gubernur dengan suara emasnya. Semua  lagu yang dibawakan sangat memberi arti dan  makna yang benar-benar menyentuh hati.  Namun diakui karena saat ini dibalut dengan suasana  politik yang sementara  menghangat. Membuat semua masyarakat termasuk  wartawan bertanya-tanya apakah ini  bagian dari rumor yang sebut duel M2,

img-1712971600.jpg

Beta akan siap menjawabnya, dari awal sebelum pertemuan dengan Abang Murad Ismail telah terhembus  duel Murad-Michael (M2). Untuk melanjutkan pimpin Maluku lima tahun kedepan,  harus jujur dikatakan bagi semua yang ingin maju pasti berkeinginan  berdampingan dengan petahana."Kita pasti punya harapan besar berduel dengan petahana dan berharap dipinang. Tak hanya itu kalau ditanya jujur secara pribadi seandainya petahana berkenan ambil  Beta pasti sangat membuka diri," tuturnya.

img-1712971906.jpg
Dan memberikan apresiasi kepada bapak Murad Ismail bilamana kami yang di minang untuk maju lima tahun. BMW yang sudah makan pahitnya, manis dan asam berpolitik. Yang belum diberikan kesempatan oleh Tuhan pada Pileq tetapi peroleh suara yang signifikan itu sebutkan. Dalam politik modern saat ini tidak bisa kita bermain  pada ruang yang gelap atau ruang-ruang yang sempit, sebab  semuanya itu teridentifikasi dengan jelas.

img-1712972087.jpg

Sehingga kalau ditanya pada dirinya dan partai Demokrat sudah pasti Beta siap berpasangan dengan MI sebagai petahana. Sebutnya pada saat pileg kemarin, partai Demokrat berhasil meraih empat kursi di DPRD provinsi Maluku yang pasti mendukungnya akan secara maksimal diberikan bagi yang meminang. Dari pantauan media ini, keduanya terlihat harmonis dan penuh kekeluargaan bukan baru sekarang. 

img-1712972180.jpg

Sudah berjalan lama,  sempat diingat waktu covid-19 landa Maluku, BMW hadir untuk berikan bantuan. Diterima langsung Gubernur Maluku Murad Ismail, sesuatu yang menarik disampaikan Gubernur. Ini dia (BMW) yang pantas berpasangan dengan Beta untuk pimpin Maluku. Mungkinkah suara hati dari pimpinan nomor satu di Maluku ini akan menjadi kenyataan, kedua bersandeng bangun hidup orang Basudara lebih rukun dan damai 

img-1712972267.jpg

Hanya Semesta yang tau dan berikan kedua anugerah pimpin Maluku bumi raja-raja. Mengakhiri perjumpaan dengan pers, telepon seluler BMW berbunyi Gubernur ajak untuk berramah tamah di rumah dinas Sekda bertepatan dengan HUT istri  orang nomor tiga di Maluku Nita Bin Umar yang kini juga terpilih sebagai anggota DPRD Propinsi Maluku 2024-2029.

img-1712972346.jpg

Sebelum beranjak wartawan masih terus minta jawaban dari pertemuan kedua tokoh Maluku yang siap berpasangan di Pilkada. Bung Michael Wattimena dengan senyum khasnya bersuara melalui lagu yang dikidungkan saat pertemuan M2 wartawan bisa tebak. Dan semuanya itu kami serahkan kepada Yang Maha Kuasa  sebagai penuntut jalan hidup semua umat manusia.

img-1712972517.jpg

(MB-01)


 

Sumber : https://malukubersatu.com/bmw-lagu-bicara-m2-siap-berkarya-bangun-maluku-tercinta-detail-452434