Kadisbud  : Lepas Siswa SMK N 7 MBD Jalani PKL

Kadisbud : Lepas Siswa SMK N 7 MBD Jalani PKL

Ambon,MalukuBersatu.Com,-Hadirnya Kepala Dinas Pendidikan propinsi Maluku DR Ir,  Insun Sangadji M.Si,  di Kabupaten Maluku Barat Daya  berikan berkah yang sangat baik untuk Dunia pendidikan. Karena selain buka kegiatan pada jenjang SMA,  beliau juga berkesempatan membuka Praktek Kerja Lapangan (PKL) untuk SMK Negeri 7 Maluku Barat Daya. Diacara sambutan itu, kadis yang juga seorang dosen pada Universitas Pattimura Ambon itu menuturkan. Sebagai umat ciptaan Tuhan kira pagut selalu syukur kepada Tuhan Fang Maha Esa.

img-1697700658.jpg

Karena seijinNyalah kita bisa berkumpul, untuk itu saya sangat berterima kasih atas  terlenggaranya kegiatan PKL bagi para siswa SMK. lebih lagi saya sampaikan rasa  hormati kepada Perwakilan Dunia Industri dan Dunia Usaha, para Orang Tua siswa serta  Undangan. Lebih lagi para siswa Peserta Prakerin SMK Negeri 7 Maluku Barat Daya yang saya cintai. Dihari ini Kamis (19/10/23),  kita dapat menghadiri acara Pelepasan Siswa peserta PRAKERIN SMK Negeri 7 MBD dalam keadaan sehat walafiat. 

img-1697700848.jpg

Sebagaimana yang kita ketahui bahwa PRAKERIN atau Praktek Kerja Industri merupakan kegiatan pendidikan, pelatihan dan pembelajaran bagi siswa SMK. Yang dilakukan pada Dunia Industri atau Dunia Usaha, berkaitan dengan kompetensi siswa sesuai bidang atau jurusan yang digelutinya dalam jangka waktu tertentu. Pada saat PRAKERIN siswa sudah diperhadapkan pada situasi actual tentang cara kerja Dunia Industri dan Dunia Kerja.  Sehingga diharapkan kompetensi yang selama ini hanya diperoleh  terasah dari para Guru guru dan terbatas pada  beberapa aspek.

img-1697700915.jpg

Namun kini sudah lebih luas lagi dikarenakan  melibatkan unsur  Dunia Usaha dan Dunia Industri. Misalnya keterlibatan mereka pada penyusunan Kurikulim, Penentuan Kompetensi, proses belajar dan praktik. Maka kali ini benar-benar para siswa dihadapkan pada keadaan nyata Dunia Industri dan Dunia Usaha secara lebih riil dan totalitas dengan berbagai persyaratan. Serta tantangan  dan kompetensi yang mesti dimiliki oleh setiap orang yang bekerja ditempat itu. 

img-1697701237.jpg

Maka melalui kegiatan PELEPASAN kali saya ingin menyampaikan beberapa harapan. Pelihara secara terus menerus Etos Kerja, Etika dan Kehormatan sebagai Siswa SMK. Gunakan kesempatan ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kompetensi anda. Tunjukan dan buktikan kemampuan terbaik anda dalam rangka memberikan keyakinan kepada Dunia Industri dan Dunia Kerja. Bahwa kalian para layak memperoleh kepastian masa depan, yang salah satunya adalah layak menjadi Tenaga Kerja di tempat mereka. img-1697701267.jpgPelihara dan jalin kerjasama  yang baik antara sesama siswa Prakerin, Guru Pendamping maupun dengan  para Pembimbing/ pembina di tempat anda melakukan Prakerin. Inilah beberapa hal yang saya sebagai Kadis sampaikan,  pada kesepatan yang baik ini saya ingin menyampaikan terima kasih kepada Kepala SMK Negeri 7 MBD. Para Wakasek, Para Guru, Ketua-ketua Program Keahlian, selain itu  dukungan Orang Tua siswa  atas diselenggarakannya kegiatan Prakerin ini. 

img-1697701299.jpg

Kepada Pimpinan Dunia Industri dan Dunia Usaha, saya menyampaikan terima kasih pula atas kesediaannya menerima para siswa-siswi kami untuk melaksanakan PRAKERIN dan kesediannya bekerja sama selama ini. Akhirnya Sangadji  melepaskan Siswa siswi peserta PRAKERIN SMK Negeri 7 Maluku Barat Daya.(MB-01)


Sumber : https://malukubersatu.com/kadisbud-lepas-siswa-smk-n-7-mbd-jalani-pkl-detail-450493