Kolesy : Dikbud Berikan Apresiasi Bagi SMK N 6, Cara Penyerahan Siswa Patut Dicontohi

Kolesy : Dikbud Berikan Apresiasi Bagi SMK N 6, Cara Penyerahan Siswa Patut Dicontohi

Ambon,MalukuBersatu Com,-Proses penyerahan anak-anak siswa baru dari orang tua kepada lembaga pendidikan SMK N 6 Ambon pada Jumaat (16/08/24). Kepada media ini pembina pengawas Elvis Kolesy menuturkan. Patut dicontohi, kegiatan pengukuhan i baru pertama  kali diadakan oleh SMK N 6, ini sebuah praktek baik yang dilakukan oleh satuan pendidikan dilembaga ini. Dimana setiap siswa  yang dipercayakan oleh orang tua untuk dididik selama tiga tahun sebelum dididik ada penyerahan dari orang tua.

img-1723936032.jpg

Sebutnya wakili Dikbud, lewat acara penyerahan secara resmi dari orang tua kepada pihak sekolah terlihat  sangat penuh hikmah dan bermakna. Mereka menyadari bahwa betul-betul lembaga ini  adalah tempat yang  bukan sekedar menitip  tapi ini merupakan tanggung jawab bersama pihak sekolah, keluarga dan masyarakat. Saya kira kalau katong  semua menyadari tanggungjawab bersama dimana  sekolah itu hanya mendidik beberapa jam saja itu suatu berkah.

img-1723936164.jpg

Sebab ebih banyak anak ada dirumah baik itu  liburnya, sore sampai  malam hari, sehingga sangat diharapkan  kesadaran penuh orang tua. Untuk bertanggungjawab mendidik mendewasakan anak-anakku.  Jadi pak melihat apa yang dilakukan suatu hal yang sangat luar biasa! ya luar biasa dan  sangat positif. Saya sarankan untuk sekolah lain juga mungkin bisa meniru yang dibuat SMK N  6 Ambon.

img-1723936239.jpg

 "Ini praktek baik katong tidak lihat sebagai acara seremonial semata, tapi  nilai-nilai yang ada dalam proses penyerahan dan penerimaan itu yang perlu dimaknai. Rasa tanggung jawab  orang tua bawa anak-anak di didik pada SMK Negeri 6 Ambon untuk mencapai  cita-cita. Hingga bukan tanggung jawab sekolah aja tapi tanggung jawab bersama,  Beta atas nama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan  Propinsi Maluku, seluruh stacholder pendidikan sangat berikan apresiasi penuh.

img-1723936298.jpg

Apa yang dilakukan kepala sekolah SMK N 6 Ambon bersama para dewan guru dan staf pendidikan sangat didukung. Sebab cara ini berikan mutu pendidikan di Maluku akan semakin baik dan berkwalitas.  Sementara itu perwakilan orang tua yang menyerahkan anak,-Anak  mereka di SMK N 6 Menyatakan. Kepada  bapak kepala sekolah SMK Negeri 6 Ambon, dewan guru serta  para undangan. 

img-1723936355.jpg

Kami seluruh orang tua,/wali serahkan anak-anak kami,  peserta didik baru tahun ajaran  2024-2025 sebanyak  170  untuk dididik,  dibimbing dan dibina selama 3 tahun di lembaga pendidikan SMK Negeri 6 Ambon. Harapan kami semoga anak anak ini bisa timbul menjadi mutiara mutiara yang berguna bagi  bangsa dan negara terutama Maluku tercinta img-1723936423.jpgmelalui layanan pendidikan terbaik disekolah ini anak-anak kami akan berkarakter kiranya Tuhan Yang Maha Esa menyertai kami semua. Selanjutnya kepala sekolah dan pengawas menyamarkan atribut dari SMK Negeri 6 kepada para siswa SMP yang siap melanjutkan pendidikan pada sekolah lanjutan atas.

img-1723936615.jpg

img-1723936705.jpg

(MB-01)












Sumber : https://malukubersatu.com/kolesy-dikbud-berikan-apresiasi-bagi-smk-n-6-cara-penyerahan-siswa-patut-dicontohi-detail-454388