Melmambessy : SMA N 5 Ambon Terima 324 Peserta Didik Baru

Melmambessy : SMA N 5 Ambon Terima 324 Peserta Didik Baru

Ambon,Maluku bersatu Com,-Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang mulai dibuka sejak (11-22/06/24) berdasarkan empat jalur Afirmasi, zonasi, prestasi dan kepindahan orang tua telah berakhir. Kini setiap sekolah sementara lakukan verifikasi sesuai dengan juknis yang ditentukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi Maluku. Terkait hal itu kepada media ini, Senin (24/06/24) ketua panitia PPDB SMA Negeri 5 Jhon Melmambessy menyatakan..

img-1719236210.jpg

Proses penerimaan telah berakhir dan kini proses verifikasi disekolah sementara berlangsung untuk selanjutkan diserahkan ke Dikbud. Lanjutnya untuk penerimaan siswa kita terima berdasarkan hasil kelulusan  dimana tahun ini ada  9 kelas siswa kelas 12  yang telah lulus. Dan nantinya kita terima siswa baru sesuai jumlah romber  tersebut, namun sekarang ini pendaftaran sudah melebihi kuota yaitu  348 sedangkan sesuai daya tampung yang diterima  324.

img-1719236335.jpg

Dengan demikian berdasarkan  verifikasi berkas ada yang tidak lolos untuk masuk SMA N 5 Ambon, terkait hal itu maka kita sudah mulai verifikasi   hari ini kiranya  bisa 90% selesai. Karena setelah selesai verifikasi  di sekolah akan dilakukan juga verifikasi bersama di Dikbud. Jadi sesuai dengan jadwal yang  direncanakan dari sekarang verifikasi akan terus dijalankan sampai selesai.Sebutnya lagi, pasti dalam setiap seleksi itu tidak semua lolos ada yang tidak lolos berdasarkan  kriteria.

img-1719236564.jpg

Artinya melalui  jalur zonasi jelas banyak tidak diterima. "zonasi yang dari  waktu ke waktu kan masih menjadi satu problem  yang masih dipikirkan untuk solusinya seperti apa. Karena cukup kompleks  jadi misalnya kalau dia tinggal di kabupaten Maluku Tengah tepatnya Desa  Suli.Ingin sekolah di Kota Ambon pada  SMA 5 atau SMA 4,  dari segi  zonasi kan itu sangat tidak sesuai. Ada keinginan dari siswakarena dari TK sampai SMP dalam lingkup yang sama hingga ingin keluar dan daftarkan diri dikota Ambon.

img-1719236664.jpg

Dan   kalau sudah melebihi kuota maka ketentuan terakhir adalah melihat dari jarak. Mulai diambil dari jarak paling terdekat terus  sampai jarak terjauh hingga  memenuhi  kuota. Berarti selesai yang lebih dari situ lagi itu sudah tidak mungkin   diterima. Hingga kami berharap pers dapat sampaikan ke publik  agar masyarakat dapat memahami menyangkut proses penerimaan peserta didik baru. Dimana empat jalur telah menjadi persyaratan mutlak, untuk dijalankan semua sekolah di Propinsi Maluku.

"Kiranya masyarakat bisa dapat mengerti hingga pada akhirnya semua peserta didik peroleh pendidikan demi masa depan mereka. Karena apapun terjadi pendidikan bagi anak-anak Maluku itu sangat diutamakan, tutur Melmambessy akhir bincangnya dengan media.(MB-01)

Sumber : https://malukubersatu.com/melmambessy-sma-n-5-ambon-terima-324-peserta-didik-baru-detail-453457