Ambon,MalukuBersatu Com,-Kabupaten Buru yang dipimpin PJ Bupati Jalaludin Salampesy, hari ini (02/01/24) mengelar upacara perdana setelah. Libur tahun 2024 masuk tahun 2024 yang dipimpin langsung penjabat bupati buru. Salampessy menjadi inspektur upacara, pada apel perdana ditahun 2024, pada lingkup pemerintahan Buru yang dihadiri seluruh ASN Pemkab Buru yang dimulai tepat pukul 08.00 WIT. Bertempat di halaman kantor Kabupaten Buru, dalam arahannya, orang nomor satu di Kabupaten Burut itu menuturkan. Sebagai ASN kami mesti mengevaluasi diri masing-masing terhadap pengabdian di tahun 2023.
Dan bersyukur ditahun 2023 telah diberikan berbagai prestasi yang diaraih antara lain mempertahankan inflasi yang bergerak antar 2-3 %, kemiskinan ekstrim diturunkan dari 7 menjadi 2,5 %. Pertumbuhan ekonomi bergerak tumbuh di antara 5 - 6 %, kondisi stunting berhasil diturunkan dari 33,3 % menjadi 23,7 %; bidang pariwisata membaik, desa Sanleko meraih ekowisata terbaik se indonesia. Pantai Jiku Merasa meraih penghargaan juara dua desa wisata se provinsi Maluku, desa Hatawano meraih juara 3 desa wisata se Maluku.
Sedangkan untuk bidang penanganan perempuan dan anak, kabupaten buru menerima penghargaan kabupaten layak anak, dari dinas Sosial mendapat penghargaan penanganan KAT terbaik. Lanjutnya ada lagi berbagai penghargaan lain, namun dibalik itu PJ Bupati mengakui ada juga masih terdapat berbagai kekurangan yang harus dibenahi dari aspek fiskal daerah. Aspek pemerintahan desa, birokrasi dan upaya pemenuhan sektoral untuk kemajuan negeri Bupolo kefepan untuk lebih baik dari yang kemarin. Untuk itu Salampessy sangat berharap ASN semakin giat lagi untuk bekerja dan bisa berikan yang terbaik bagi Bupolo yang kita semua cintai.
"Sebagai pimpinan, saya akan terus bersama-sama dengan seluruh ASN bergandengan tangan untuk terus berikan yang terbaik untuk masyarakat yang ada di Kabukaten Buru", tuturnya mengakhiri bincangnya dengan media ini.
(MB-01)
Sumber : https://malukubersatu.com/pj-bupati-buru-jadi-inspektur-upacara-perdana-pada-upacara-tahun-2024-detail-451386