WIDYA PRATIWI TERIMA AMANAH KETUA DPW PAN MALUKU, SIAP BERSINAR DI HAJATAN PILKADA
Ambon,MalukuBersatu.Com,-Sesuai siaran pers yang masuk ke media ini pada Minggu (26/05/24), Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menyerahkan SK DPP Kepengurusan DPW PAN Maluku kepada Widya Pratiwi Murad. Sehingga mantan istri Gubernur Maluku itu telah ditetapkan sebagai Ketua Wilayah dan Haeruddin Tuarita sebagai Sekretaris yang berlangsung di Kediaman Widya Chandra.
Sedangkan Ketua Penasehat DPW PAN Maluku Irjen Pol (Purn).Drs H.Murad Ismail dan Wakil Ketua Umum DPP PAN Viva Yoga Mauladi. Viva mengucapkan, selamat bekerja menjalankan Amanah, berjuanglah dengan sepenuh hati agar PAN akan terus bersinar di bumi raja- raja. Dan pasti memberikan manfaat bagi masyarakat Maluku yang terdiri dari berbagai suku, agama, adat istiadat untuk sinar terus seperti matahari memberikan cahayanya kepada seluruh umat manusia.
Ketua Wilayah DPW PAN Maluku Widya Pratiwi Murad, saat terima tanggungjawab besar itu dengan penuh rasa menyatakan. Insya ALLAH apa yang menjadi Harapan PAN akan saya mewujudkan sesuai dengan visi misi DPP PAN. Dan kedepan akan bekerja maksimal terutama dukung, dorong untuk PAN terus bersinar di Maluku. Lanjutnya, siap jalankan tanggungjawab besar yaitu hajatan Pilkada memiliki para Kepala Daerah yaitu Gubernur, Bupati/Walikota.
Untuk itu Widya Pratiwi memohon doa restu seluruh masyarakat Maluku sama-sama bergandengan tangan, membangun rumah kita seperti Harapan DPP, Matahari Terus Bersinar Membirukan Maluku. "Saya tidak bisa berjalan sendiri marilahlah Katong samua bersatu padu untuk berbuat yang terbaik bagi Maluku tercinta.
Mengakhiri ungkapan rasanya, diakhir sambutan Ketua Wilayah DPW PAN Maluku menyatakan dengan bahasa hari-hari orang Maluku yang selalu disebut saat masih menjadi mamanya orang Maluku "Siapa Lagi Kalo bukan Katong Kapan lagi Kalo bukan dari sekarang par Katong Samua", tuturnya.(MB-01)
Belum Ada Komentar