
Walikota : Halal Bihalal Perkuat Silahturahmi Membangun Kota Ambon
Ambon,MalukuBersatu.Com,-Selesai Idul Fitri selalu diikuti dengan Halal Bihalal suatu cara silaturahmi yang buat orang basudara menyatuh. Hingga pada Kamis (24/04/25) Pemerintah Kota Ambon dibawah kepemimpinan Bodewin Wattimena dan Elly Toisutta. Menggelar acara Halal Bihalal dengan tema “Mempererat Persaudaraan, Meningkatkan Kinerja”.
Acara penuh religius ini berlangsung di MCM, dengan tujuan untuk memperkuat tali silahturahmi antara sesama pegawai ASN, non ASN dilingkungan pemerintah kota Ambon. Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena, bersama Wakil Wali Kota Ibu Elly Toisuta , Ketua TP-PKK Lisa Wattimena. Penjabat Sekkot Robby Sapulette, para Camat, Lurah, Raja kepala desa , tokoh agama. Tokoh masyarakat, ASN, P3K, serta pegawai kontrak di lingkungan Pemkot Ambon menyatuh hati.
Dibuka dengan pembacaan kalam ilahi dan penampilan pop religius, suasana semakin semarak dengan pertunjukan seni dari sanggar Al-Muzaffar. Menampilkan tarian dan musik bernuansa kebhinnekaan, acara ini menjadi simbol kuatnya persatuan di tengah keberagaman masyarakat Ambon. Wali Kota dalam sambutan menegaskan pentingnya Halal Bihalal sebagai wadah untuk mempererat hubungan kekeluargaan. Serta meningkatkan soliditas dalam rangkah berikan pelayanan bagi warga.
Orang nomor satu itu mengatakan, “Halal Bihalal bukan sekadar tradisi, tetapi momentum menyatukan hati. Memperkuat kerja sama dan membangkitkan semangat pengabdian dalam membangun kota Ambon. Ia menyoroti tantangan utama yang sedang dihadapi Kota Ambon, mulai dari keterbatasan anggaran daerah, optimalisasi PAD.
Hingga penanggulangan stunting dan inflasi, sebutnya semua hanya bisa diatasi melalui kolaborasi lintas sektor dan dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat. Walikota mengajak seluruh Aparatus Sipil Negara pada acara Halal bihalal. Untuk meningkatkan etos kerja disiplin memberikan pelayanan terbaik bagi sesama lewat kerja bidang tugas masing masing

Acara dilanjutkan dengan hikmah Halal Bihalal dan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz Abdul Karim Tawaolu. Ustad sebut Halal Bihalal sebagai momend titik awal pembaruan untuk menjaga kedamaian dan meningkatkan kualitas pengabdian kepada masyarakat. Lanjutnya, Pemerintah Kota Ambon gelar acara keaganaan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi. Tetapi juga penguat sinergi untuk membangun Kota Ambon yang damai, sejahtera, dan berdaya saing.
Walikota Pak Bodewin mengajak seluruh Asn pada acara Halal bihalal untuk meningkatkan etos kerja disiplin memberikan pelayanan terbaik bagi sesama lewat kerja bidang tugas masing masing(**)
Belum Ada Komentar