ARTIKEL POPULER

KEPSEK : 175 SISWA SMK N 2 LULUS 100 PERSEN, KITA AKAN TERUS TINGKATKAN MUTU & BERINOVASI

KEPSEK : 175 SISWA SMK N 2 LULUS 100 PERSEN, KITA AKAN TERUS TINGKATKAN MUTU & BERINOVASI

Ambon, MalukuBersatu.com,-Kepala sekolah SMK Negeri 2 Ambon, Salim Nurdin kepada media ini Jumaat (09/05/25) diruang kerjanya menuturkan. Siswa kelas XII pada SMK N 2 Ambon yang berjumlah 175 tahun ajaran 2024-2025  Alhamdulillah  dinyatakan lulus 100% dengan nilai yang memuaskan. Lanjutnya dengan pencapaian 100% kelulusan, itu berarti kedepan kami akan terus berbenah dalam hal ini para guru mesti lebih giat  berinovasi. 

img-1746779290.jpg

Sebutnya, sebagai pimpinan sekolah saya berikan apresiasi kepada bapak/ ibu guru yang telah berikan pelayanan terbaik kepada para peserta didik. Sehingga siswa bisa lulus dengan hasil memuaskan dan kemudian kedepan kita akan terus kerja keras terus peningkatan mutu dan kualitas pendidikan yang ada di SMK Negeri 2 Ambon. Tentunya untuk memberikan kontribusi yang terbaik bagi peningkatan kwalitas pendidikan di daerah yang kita cintai ini.

img-1746779521.jpg

Agar apa yang menjadi visi pemerintah yang baru sekarang, kami dapat sama-sama saling bersinergi dan berkoloborasi bangun Maluku pada Dunia Pendidikan. Sebab pendidikan bagian dari tanggung jawab kami untuk bagaimana meningkatkan kualitas mutunya. Karena melaui peningkatan mutu dan kualitas pendidikan akan memberikan kontribusi terciptanya sumber daya manusia terbaik untuk daerah ini .

Sekali lagi  SMK Negeri 2 Ambon terus berbenah dan selalu berinovasi untuk mendorong peningkatan mutu dan kualitas pendidikan. Sehingga siswa yang lulus dari lembaga ini bermutu dan berkwalitas serta unggul. Sesuai dengan kompetensi keahlian yang mereka miliki selama berproses di SMK N 2 Ambon. Tambahnya setelah lulus para siswa akan melanjutkan ke perguruan tinggi dengan mengikuti seleksi  secara mandiri.

img-1746779654.jpg

Diantaranya pada Universitas pattimura, politik teknik negeri Ambon dan ada juga yang ikut seleksi  di luar Maluku . Mudah-mudahan mereka dapat masuk berhasil. Selain itu ada  berencana untuk langsung  mencari pekerjaan sesuai kompetensi keahlian yang dimiliki. Kami juga sementara berkoordinasi dengan Mitra industri khususnya PT. Midi Utama Indonesia, Tbk atau Alfamidi.

Untuk dapat merekrut peserta didik sesuai kompetensi mereka yaitu seperti bisnis, pemasaran khususnya pada kelas industri. Berdasarkan MoU yang sudah terbangun bersama dengan PT  Midi Utama. Selanjutnya sebagai bagian dari Dikbud Maluku kami mendukung dan mendorong penuh kebijakan pendidikan di Maluku. SMK N 2 Ambon sambut baik Visi dan kebijakan-kebijakan Dikbud terkait pengembangan pendidikan Maluku.

img-1746779791.jpg

Dan kami siap untuk melaksanakan  itu berdasarkan visi Misi pemerintah Provinsi Maluku yang dipimpin Gubernur Hendrik Lewerissa dan Wakil Gubernur Abdullah Vanath. Saat diminta komentar perhatian orang tua yang anaknya telah selesai pendidikan di SMK N . Ya kami bersama -sama dengan  orang tua sangat bekerja untuk berikan pendidikan dan pengajaran. Orangtua telah percayakan kami untuk memberikan pelayanan pembelajaran Pendidikan karakter bagi anak-anak mereka.

Kami ucapkan terima kasih 3 tahun  bekerja sama dengan kami mempercayakan kami di SMK Negeri 2 Ambon untuk  memberikan pendidikan, membina. Alhamdulillah mereka sudah lulus 100% kami kembalikan anak-anak kepada orang tua, mudah-mudahan apa yang mereka dapatkan, bisa berkarya di masyarakat. Dan memberikan kontribusi yang terbaik untuk masa depan mereka serta jadi kebanggaan kami. (MB-01) 


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

ARTIKEL SERBA --SERBI

Lorem Ipsum is simply dummy text of ...

Nisa Rahmawati

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the ...

Steven

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the ...

Micky Zack

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the ...

Clara Pedirica
Kategori